ody Ahmad Mukti Informatika: cms

Sabtu, 10 Maret 2012

cms

      Perkembangan teknologi akhir-akhir ini memang sangat pesat, terutama dalam dunia pengembangan website. Proses pembuatan sebuah website yang baik bukanlah sebuah pekerjaan yang sulit. Lihat saja sekarang, banyak sekali bermunculan website/blog yang baru dengan berbagai macam corak dan ragamnya mulai dari website yang sederhana sampai yang kompleks. Pembuatannya juga tidak memerlukan waktu yang lama dan bisa dikerjakan oleh masyarakat secara umum atau belajar dari internet sendiri liat saja sekarang anak smp aja udah pada punya web, Apa lagi untuk kita-kita ini yang Mahasiswa gak boleh donk ketinggalan. Kemudian timbullah pertanyaan, mengapa sekarang ini website mudah sekali diciptakan, padahal dulu hanya orang-orang yang ahli bahasa web saja yang bisa membuatnya? Jawabannya adalah sebuah sistem yang bernama Content Management System (CMS).
CMS adalah Sebuah sistem yang memberikan kemudahan kepada para penggunanya dalam mengelola dan mengadakan perubahan isi sebuah website .Dengan demikian, setiap orang, penulis maupun editor, setiap saat dapat menggunakannya secara leluasa untuk membuat, menghapus atau bahkan memperbaharui isi website tanpa campur tangan langsung dari pihak webmaster. (ilmu informatika.com)

Penggunaan CMS juga bermacam-macam, diantaranya :
a. Mengelola website pribadi atau lebih dikenal dengan blog
b. Mengelola website perusahaan/bisnis.
c. Portal atau website komunitas.
d. Galeri foto, dan lain sebagainya.
e. Forum.
f. Aplikasi E-Commerce.
g. Dan lain-lain.

Bagi anda atau siapapun yang selama ini kesulitan untuk membuat website pribadi/perusahaan, maka CMS adalah jawabannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar